BiologiMukjizat Islam

SEMUA MAKHLUK HIDUP DICIPTAKAN DARI AIR

airSEMUA MAKHLUK HIDUP DICIPTAKAN DARI AIR

BAITULMAQDIS.COM, Ketika membaca judul pembahasan ini, mungkin kita akan protes, “bukankah manusia diciptakan dari tanah?” Benar, namun beberapa penjelasan dalam al-quran akan menuntun kita untuk berfikir bahwa air juga digunakan sebagai bahan pembentuk manusia. Untuk sementara mari kita bahas terlebih dahulu ayat al-quran yang menyatakan bahwa semua makhluk dihidup diciptakan dari air berserta kajian ilmiahnya. Perhatikan dalil dibawah ini yang menyatakan bahwa segala sesuatu yang hidup diciptakan dari air.

أَوَ لَمۡ يَرَ ٱلَّذِينَ كَفَرُوٓاْ أَنَّ ٱلسَّمَٰوَٰتِ وَٱلۡأَرۡضَ كَانَتَا رَتۡقٗا فَفَتَقۡنَٰهُمَاۖ وَجَعَلۡنَا مِنَ ٱلۡمَآءِ كُلَّ شَيۡءٍ حَيٍّۚ أَفَلَا يُؤۡمِنُونَ ٣٠

”Dan apakah orang-orang yang kafir tidak mengetahui bahwasanya langit dan bumi itu keduanya dahulu adalah suatu yang padu, kemudian Kami pisahkan antara keduanya. Dan dari air Kami jadikan segala sesuatu yang hidup. Maka mengapakah mereka tiada juga beriman.” (QS. Al-Anbiya’: 30)

Keterangan tentang penciptaan makhluk hidup dari air disejajarkan dengan keterangan tentang penciptaan langit dan bumi. Hal ini kemungkinan dimaksudkan untuk menjelaskan kepada manusia bahwa setelah memikirkan tentang penciptaan langit dan bumi, maka manusia harus memikirkan unsur-unsur penyusunan makhluk hidup yang diciptakan setelah bumi diciptakan. Tentu saja, tujuan penelaah adalah agar manusia menyadari kekuasaan Allah dan bertambah keimanannya.

Makhluk hidup mulai dari yang paling kecil sampai yang paling besar disusun oleh sel yang sebagian besar terdiri dari air. Kandungan air dalam bakteri sebesar 70% dan pohon pada umumnya mengandung 50% air. Bagian tubuh manusia juga mengandung air secara bervariasi, seperti otak mengandung 70% air, paru-paru mengandung 90% air, dan bahkan tulang mengandung mengandung 20% air.

Artikel Terkait  Mukjizat Tidur Rasulullah

Air membantu menjaga suhu tubuh manusia, menjaga kelembaban, berfungsi sebagai peredam, dan berfungsi sebagai pelumas antar sambungan tulang. Sifat fisika air sangat istimewa, sulit untuk dipanaskan dan sulit juga untuk didinginkan karena kapasitas kalornya cukup besar. Pada kondisi cuaca panas, suhu tubuh kita tidak meningkat dengan cepat. Jarang sekali manusia mau berfikir dan mensyukuri nikmat dan karunia yang diberikan Allah dengan menciptakannya dari air dengan segala kelebihan.

وَهُوَ ٱلَّذِي خَلَقَ مِنَ ٱلۡمَآءِ بَشَرٗا فَجَعَلَهُۥ نَسَبٗا وَصِهۡرٗاۗ وَكَانَ رَبُّكَ قَدِيرٗا ٥٤

“Dan Dia (pula) yang menciptakan manusia dari air lalu dia jadikan manusia itu (punya) keturunan dan mushaharah dan adalah Tuhanmu Maha Kuasa.” (QS. Al-Furqan: 54)

Anugerah yang kita peroleh dalam hidup dibumi adalah tersedianya air dalam jumlah yang banyak untuk kita gunakan. Jika menelaah kandungan atmosfer di semua planet yang ada pada tatasurya, hanya bumi yang memiliki air sesuai dengan bentuk dan komposisi yang dibutuhkan oleh manusia dan makhluk hidup lainnya.

Planet Kandungan Atmosfer
Markurius Tidak ada
Venus CO₂, N₂
Bumi N₂, O₂, H₂O
Mars CO₂, N₂, Ar
Yupiter H₂, He
Saturnus H₂, He
Uranus HHHhhhhH₂, He, CH₂
Neptunus H₂, He, CH₂

Perhatikan bahwa hanya bumi yang mengandung air (H₂ O) dan oksigen di atmosfernya. Hal ini merupakan karunia yang tak terhingga dari Allah bagi makhluk yang hidup di bumi. Oksigen (O₂) adalah gas yang sangat diperlukan dalam proses metabolisme. Semua proses fungsional di dalam tubuh membutuhkan oksigen sehingga ketiadaannya akan menyebabkan tubuh mengalami kemunduran secara fungsional, bahkan dapat menimbulkan kematian.

Oksigen merupakan suatu komponen yang sangat penting di dalam memproduksi molekul adenosine trifosfat (ATP) secara normal. Molekul ATP adalah sumber bahan bakar untuk sel tubuh agar dapat berfungsi secara optimal. Oksigen diperlukan sel untuk melakukan berbagai aktivitas, seperti gerakan tubuh, penyerapan makanan, proses membangun kekebalan tubuh, pemulihan kondisi tubuh dan penghancuran beberapa racun sisa metabolism.

Artikel Terkait  Kewajiban Menelaah Fenomena Alam Semesta Sesuai Al-Quran

Perlu direnungkan bahwa Allah menyediakan oksigen secara gratis untuk manusia. Berapa banyak yang harus dibayar oleh seorang pasien jika bernapas dengan bantuan oksigen di rumah sakit? Jika oksigen yang telah kita hirup selama hidup harus dibayar kepada sang pencipta, sanggupkah kita membayarnya?

Air dibutuhkan oleh organ tubuh, diantaranya membantu terjadinya proses metabolisme, menjaga keseimbangan cairan tubuh, membantu proses pencernaan, serta melarutkan dan mengeluarkan racun dari ginjal. Air juga berfungsi untuk menjalankan proses tranportasi mineral, vitamin, protein, dan zat gizi lainnya ke seluruh tubuh. Tanpa mengkonsumsi air dalam waktu yang lama, manusia akan mengalami dehidrasi dan berakhir dengan kematian.* (mushalli)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button